Lagu Pop Indonesia Terbaru 2023

Lagu Pop Indonesia Terbaru 2023

Tega - Tiara Andini

Lagu Tiara Andini berjudul Tega ini mengisahkan perempuan yang disakiti oleh kekasihnya. Padahal dia sudah memberikan semuanya kepada sang kekasih. Namun dia ditinggalkan sang kekasih demi orang lain.

Cinta Tlah Terlambat - Stevan Pasaribu

Lagu Stevan Pasaribu berjudul Cinta Tlah Terlambat ini menceritakan tentang sang mantan meminta balikan setelah pernah menyakiti hatinya. Namun hati yang tersakiti telah tertutup karena penyesalan datang terlambat.

Cukup Aku - Tissa Biani

Lagu Cukup Aku dari Tissa Biani ini pas buat kamu jika sedang menghadapi kekasih yang kurang perhatian dan bahkan menghabiskan waktu untuk orang lain. Dia pun berharap agar tidak ada orang lain selain dirinya.

Nyaman Tak Cukup - Raisa

Raisa merilis lagu baru berjudul Nyaman Tak Cukup ciptaan Dewi Lestari. Lagu ini mengungkap bahwa dalam satu hubungan tidak cukup jika dijalani dengan kenyamanan saja, tetapi ada hal-hal lain yang dibutuhkan, seperti tantangan, rayuan, dan jebakan.

Mengertilah Kasih - Afgan

Buat yang kangen suara Afgan, ada lagu baru berjudul Mengertilah Kasih. Lagu ini pernah dipopulerkan Ruth Sahanaya pada tahun 2002. Pencipta lagu ini, Andi Rianto mengaransemen ulang hingga membuatnya terasa baru dan cocok buat Afgan.

Sampai Mati - Anji

Anji merilis lagu baru berjudul Sampai Mati. Lagu ini bercerita tentang sebuah hubungan yang diharapkan bisa bertahan sampai mati. Pesan yang disampaikan adalah cinta bukan tentang mendapatkan, tapi bagaimana bisa bertahan.

Menangis Diam Diam - Ari Lasso

Ari Lasso kembali merilis lagu baru, yakni berjudul Menangis Diam Diam. Lagu ini tentang seseorang yang memiliki cinta yang tidak bisa diungkapkan hingga membuatnya merasa bersalah pada diri sendiri.

Jalan Pulang - Yura Yunita

Lagu Jalan Pulang dari Yura Yunita ini adalah original sound track dari Jalan Yang Jauh Jangan Lupa Pulang. Lagu ini membuat kita rindu akan kampung halaman.

Aku Yang Terluka - Judika

Aku Yang Terluka adalah lagu pop terbaru yang dirilis Judika. Kisahnya tentang pria yang sudah terlanjur cinta dengan dengan seorang wanita. Ternyata sang wanita sudah memiliki kekasih.

Menjelang Pagi - Fatin

Fatin Shidqia merilis lagu berjudul Menjelang Pagi yang bercerita tentang seseorang yang overthinking alias kebanyakan berpikir tentang sesuatu. Dalam lagu ini, dia terus berpikir hingga pagi karena berpisah dengan kekasihnya.